top of page
Writer's pictureFagetti

Inspirasi Penggunaan Marmer untuk Ruang Keluarga Mewah

Updated: Aug 23, 2021

Selain harus dibuat nyaman, ruang keluarga harus memiliki interior yang menarik. Apa yang ingin Anda tampilkan? Apakah nuansa mewah untuk mencerminkan status pemiliknya dan menambah nilai estetika? Jika iya, maka jatuhkan pilihan pada material marmer.

Batu marmer tidak hanya dapat dimanfaatkan sebagai lantai saja, tapi juga aneka furnitur dan dekorasi di ruang keluarga.


Beberapa aspek yang perlu diperhatikan dalam membuat ruang keluarga adalah pencahayaan, sirkulasi udara, dan furnitur. Pencahayaan ruang keluarga sebaiknya dibuat terang. Sirkulasi udara yang lancar bisa didapatkan dari jendela, kipas angin, rooster, serta exhaust fan. Sedangkan furnitur yang wajib ada adalah sofa empuk dan meja kopi. Penggunaan material marmer dapat diterapkan dalam beberapa elemen penting di ruang keluarga.


Berikut ini inspirasi penggunaan marmer untuk ruang keluarga yang dapat Anda diterapkan:


Ruang keluarga mewah dengan lantai marmer


Menggunakan marmer untuk lantai adalah cara termudah dan populer untuk ruang keluarga. Kilau permukaan dan coraknya menjadikan ruang keluarga lebih mewah. Dari segi furnitur, konsepnya minimalis modern. Warnanya dipilih senada dengan warna marmer.


Marmer untuk lantai juga pilihan yang baik karena material ini awet. Daya topangnya begitu kuat. Anda juga bisa menambahkan karpet berbulu pendek di sekitar furnitur. Tujuannya untuk menghindari permukaan marmer terbaret, serta membuat kaki terasa lebih hangat.



Dinding marmer jadikan ruang keluarga lebih mewah


Marmer dijadikan pelapis dinding? Tidak ada yang salah dengan ide ini. Selain menjadikan ruang keluarga terasa mewah, udara pun jadi lebih sejuk. Hal ini disebabkan oleh sifat marmer yang anti panas. Tampilan pun anti mainstream karena kebanyakkan orang menggunakan marmer untuk lantai.



Marmer dengan semburat yang tipis akan cocok untuk ruang keluarga minimalis. Sedangkan marmer dengan semburat tebal, sempurna untuk ruang keluarga klasik dan luxury. Pada inspirasi kali ini, dinding ruang keluarga menggunakan warna putih. Furniturnya serba abu-abu muda. Sedangkan lantainya menggunakan keramik warna hitam. Tampilan yang kontras membuat orang langsung terfokus pada dinding marmer.


Marmer untuk dinding panel TV


TV merupakan salah satu perangkat elektronik yang pasti ada di ruang keluarga. Apabila Anda merasa dinding marmer terlalu berlebihan, maka buatlah dinding panel TV sebagai gantinya. Dinding panel TV dari marmer pada umumnya tidak memenuhi seluruh permukaan dinding ruangan.


Pada inspirasi pertama, dinding panel TV dari marmer hanya sekitar 1/3 bidang dinding. Posisinya ada di bagian bawah, dekat dengan meja TV. Pada bagian atas terdapat material kayu yang menghiasi. Perpaduan marmer dan kayu ini menghadirkan nuansa ruang keluarga yang mewah, tapi penuh kehangatan. Agar tampil serasi, pilihlah marmer dengan corak warna cokelat.



Inspirasi dinding panel TV lainnya hanya memenuhi satu bidang dinding saja. Warna yang dipilih adalah putih dengan corak abu-abu. Bagian bawah dilengkapi dengan rak kayu. Dinding panel TV marmer dengan finishing mengkilap bisa jadi mengganggu pandangan Anda ke TV. Bila merasa demikian, jangan ragu untuk memilih marmer dengan finishing honed. Finishing ini tidak akan memantulkan cahaya dari lampu atau pun matahari.


Ruang keluarga mewah dengan meja marmer


Ruang keluarga mungil tidak sepantasnya mengecilkan hati Anda untuk menghadirkan kemewahan di dalamnya. Solusinya adalah menggunakan meja kopi dari marmer. Ukurannya yang mungil, tentu tidak akan menghalangi ruang gerak penghuni. Namun, tetap bisa memancarkan kemewahan. Meja kopi dari marmer bisa dibiarkan polos atau ditambahkan beberapa dekorasi. Mulai dari vas bunga, pajangan geometri, lilin, dan sebagainya.



Sentuhan mewah marmer pada partisi


Saat ruang keluarga berada di area yang sama dengan ruangan lain, Anda membutuhkan partisi. Fungsinya untuk membatasi masing-masing ruangan, tanpa perlu membangun dinding. Untuk tampil mewah, gunakan unsur material marmer pada partisi.


Seperti inspirasi ini yang menggunakan batu marmer berbentuk persegi panjang. Kemudian dipadukan dengan tiang-tiang stainless. Anda bisa menyesuaikan warna stainless, apakah dibiarkan silver atau dicat warna emas.


Dinding marmer ruang keluarga ala rustic


Interior gaya rustic identik dengan dinding bata ekspos. Anda bisa memodifikasi dinding tersebut dengan marmer. Kuncinya adalah pilih marmer dengan corak yang warnanya kontras dengan warna dasar. Lalu coraknya berukuran besar dan berkumpul pada satu bagian. Dinding marmer pun terlihat seperti terkelupas, bukan? Meski begitu, kemewahan marmer tidak akan berkurang. Jangan lupa untuk padukan dengan furnitur ala rustic juga. Misalnya lampu berukuran besar, meja dari besi, dan elemen kayu pada kursi.



Perapian mewah dari marmer di ruang keluarga


Mendengar kata perapian, rasanya kurang cocok untuk hunian di Indonesia. Tapi beberapa orang justru sengaja membangunnya di ruang keluarga. Biasanya untuk sekedar mengingatkan nuansa hunian di negeri 4 musim, atau memang untuk menambah nuansa hangat. Ya, meskipun hanya menggunakan display api unggun atau tumpukan kayu saja.


Apa pun alasannya, Anda bisa menghias bagian luar perapian ini dengan marmer. Supaya kemewahan perapian marmer lebih menonjol, buatlah menjulang hingga ke ujung dinding bagian atas. Untuk warna, pilihlah sesuai selera dan warna dominan interior.



Wujudkan ruang keluarga mewah impian


Apakah inspirasi tadi ada yang sesuai dengan impian Anda? Kalau iya, maka sekarang saat yang tepat untuk mewujudkannya. Anda bisa mulai dengan mencari supplier batu marmer yang sudah berpengalaman.


Fagetti hadir untuk memudahkan Anda. Perusahaan ini sudah bergerak di bidang batu alam sejak tahun 1986. Setidaknya ada 900 jenis batu alam yang tersedia, termasuk marmer. Fagetti berkomitmen untuk memberikan kepuasan pada konsumen.


Bersama Fagetti, Anda memiliki banyak pilihan batu marmer. Anda juga akan mendapatkan bentuk dan desain yang sesuai impian karena marmer dipotong dan dibentuk dengan menggunakan mesin berteknologi tinggi. Hasilnya akurat, presisi dan konsisten.


Belum puas sampai di sini, Fagetti juga melayani proses instalasi yang dikerjakan oleh tenaga profesional. Tidak perlu khawatir akan kualitas batu marmer karena Fagetti selalu melakukan kontrol. Demi menjamin kepuasan customer, Fagetti merupakan satu-satunya perusahaan marmer yang berani memberikan garansi kualitas dan layanan marmer selama tiga tahun. Tunggu apalagi, #CreateYourPerfection bersama Fagetti! Anda bisa menghubungi Fagetti lewat WhatsApp 0811-8887-359.

200 views0 comments

Comments


79dc31280371b8ffbe56ec656418e122.png
bottom of page