top of page
Writer's pictureFagetti

Mengenal Aberdeen, Kota Granit di Skotlandia, Inggris

Updated: Jan 6, 2021

Pernah membayangkan sebuah kota indah yang dipenuhi dengan bangunan arsitektur granit? Anda dapat menemukannya di Aberdeen, Skotlandia. Kota ini mendapat julukan “The Granite City” karena mayoritas bangunan besar di kota tersebut dilapisi dengan batu granit yang bersinar keperakan jika terkena cahaya matahari.


Aberdeen merupakan salah satu kota di negara bagian Skotlandia, Inggris Raya. Wilayah ini telah dihuni oleh manusia sejak ribuan tahun lalu dan telah didatangi banyak bangsa seperti Romawi dan bangsa Normandia yang mendirikan pelabuhan di sana. Kota ini juga cukup terdepan karena telah memiliki universitas sejak tahun 1495.


Pada abad ke-18 hingga pertengahan abad ke-20, sebagian besar pembangunan di kota ini dibuat dengan material granit abu-abu yang digali di tambang lokal. Bangunan-bangunan tersebut yang sebagian besarnya bergaya gotik, masih berdiri kokoh dan bersinar keperakan di bawah cahaya matahari. Oleh sebab itu, selain sebagai "Kota Granit", kota ini juga disebut sebagai “Kota Perak”, meski sebutan tersebut tidak begitu populer.

Keindahan arsitektur granit, Fagetti.
Bangunan indah yang dilapisi granit di Union Street, Aberdeen.

Tambang granit Rubislaw


Aberdeen memiliki sebuah tambang granit yang terletak di Bukit Rubislaw yang telah berdiri sejak tahun 1740. Namun, pemerintah kota ini menjual tambang tersebut kepada pihak swasta karena tidak dianggap sebagai tambang batu yang menjanjikan. Tapi 200 tahun kemudian, Aberdeen justru mendapat julukan "The Granite City" dengan granit abu-abu dari tambang tersebut mendominasi bangunan di seluruh kota ini.


Julukan tersebut juga disematkan karena Aberdeen telah menghasilkan sekitar 6 juta ton granit sejak tambang Rubislaw berdiri. Hal tersebut membuat tambangnya menjadi salah satu lubang terdalam yang pernah dibuat manusia di Eropa dengan kedalaman sekitar 450 kaki atau sekitar 137 meter. Sayangnya, tambang ini telah ditutup sejak tahun 1971, dan dengan sendirinya telah terisi air yang berasal dari air hujan dan tidak tersentuh lagi



Granit abu-abu perak


Granit yang dihasilkan oleh tambang di Bukit Rubislaw adalah granit dengan warna abu-abu perak. Batuan ini memiliki kandungan mika yang tinggi sehingga tampak berkilau keperakan di bawah matahari. Dengan struktur yang sangat keras, granit ini menjadi bahan bangunan yang tahan lama dan banyak digunakan di Kota Aberdeen sendiri. Hal ini menjadi ciri khas khusus karena kebanyakan kota lain di Skotlandia membuat bangunan dengan batu pasir yang lebih mudah rusak.


Sebenarnya, ada banyak jenis granit yang terdapat di Skotlandia, khususnya di kawasan Aberdeen dan Aberdeenshire. Namun, jenis batu yang berasal dari bukit Rubislaw ini adalah paling banyak digunakan untuk pembangunan kota Aberdeen, yaitu sekitar 50%. Selain digunakan untuk pembangunan kota, batu ini juga diperdagangkan ke wilayah-wilayah lain di Inggris, bahkan ke luar negeri.


Arsitektur Aberdeen


Berkat granit abu-abu perak di tambang Rubislaw tersebut, Aberdeen mendapat julukan “The City of Granite” atau “Kota Granit”. Penggunaan granit ini tersebar luas di seluruh Kota Aberdeen dan dipakai pada berbagai jenis bangunan. Mulai dari jalanan Union Street hingga berbagai jembatan dan monumen yang mengukuhkan kota ini sebagai kota dengan tambang granit termasyhur pada masanya.


Nah, berikut adalah beberapa tempat dan bangunan di Aberdeen yang dibangun dengan menggunakan granit abu-abu tersebut.


Union Street


Union Street adalah jalan yang membentang sepanjang 1,3 km dengan sebagian besarnya berupa bangunan pertokoan dan bangunan publik lainnya. Gedung-gedung penting di jalan ini antara lain Town and Country Bank, Music Hall, Trinity Hall, Palace Hotel dan National Bank of Scotland. Union Street sendiri ini berada dalam bentangan jalan yang semua bangunannya terbuat dari granit, disebut Granite Mile.


Union Bridge


Jembatan ini merupakan penanda penting dari dibangunnya berbagai bangunan di Union Street. Merentang sepanjang 130 kaki, jembatan ini memiliki detail yang luar biasa dengan hiasan yang dibuat manual dengan palu dan pahat. Jembatan ini dibangun atas perintah Dewan Kota dengan menugaskan David Hamilton dan Thomas Fletcher sebagai desainernya.



Castle Street Town


Kelanjutan arah timur Union Street, Castle Street terdapat Aberdeen Town House yang merupakan salah satu landmark Kota Aberdeen. Bangunan tersebut dibangun pada tahun 1874 yang juga menggunakan granit sebagai material pembangunannya.


Marischal College


Merupakan bangunan granit yang terletak di tengah kota Aberdeen dan sejak tahun 2011 telah menjadi markas Aberdeen City Council. Gedung ini merupakan bagian dari University of Aberdeen yang dibangun pada tahun 1837. Bangunan ini merupakan bangunan granit terbesar di dunia, setelah Escorial di Kota Madrid. Arsiteknya Alexander Marshall Mackenzie menyesuaikan material granit putih dengan desain bergaya gotik.


Patung Edward VII


Patung ini dirancang oleh pematung Alfred Drury dan diukir oleh tukang batu James Philip bersama asistennya George Cooper. Patung ini diukir secara manual dan dengan menggunakan pahat penumatik. Jenis batu yang digunakan untuk patung ini adalah granit Kemnay.


New Town House


Dibangun sejak tahun 1868, New Town House menjadi salah satu penanda yang membuka industri batu granit sebagai bangunan di wilayah Aberdeen. Sebagai salah satu bangunan milik pemerintah dan publik, bangunan seolah membuat tren pembangunan Kota Aberdeen dari yang sebelumnya hanya menggunakan batu pasir, menjadi menggunakan granit. Bangunannya terdiri dari menara dan arkade yang dibuat oleh dua orang arsitek yaitu Peddie dan Kinnear, dengan menggunakan granit Kemnay.


Castlegate


Castlegate adalah area kecil terletak di ujung timur jalan raya utama Union Street. Tempat ini dulunya merupakan gerbang dari Aberdeen Castle, yang merupakan kastil abad pertengahan. Karena telah berusia sangat lama, rata-rata bangunan di daerah ini dibangun dengan menggunakan batu pasir. Namun kemudian perlahan tergantikan dengan granit begitu batuan tersebut mulai banyak digunakan.



Tertarik menggunakan granit untuk material bangunan Anda?


Aberdeen telah menjadi bukti bahwa granit adalah material pembangunan yang tahan lama, bahkan hingga ratusan tahun. Kota ini seolah memberi tahu kekuatan batuan alami sekaligus membuktikan keindahan yang tak lekang oleh waktu.


Jika tertarik untuk menggunakan granit sebagai material pembuatan bangunan, Anda bisa mendapatkannya di Fagetti. Selain menyediakan granit impor, Fagetti juga memiliki lebih dari 900 jenis batu alam lainnya. Melalui #CreateYourPerfection, Fagetti akan memenuhi kebutuhan Anda dari batu alam, pemrosesan sesuai desain yang diinginkan, instalasi hingga perawatannya. Fagetti memberikan solusi untuk setiap detail kebutuhan batu alam Anda! Hubungi Fagetti via WhatsApp dengan klik link berikut ini: Kirim Pesan ke Fagetti.

247 views0 comments

Recent Posts

See All

Comments


79dc31280371b8ffbe56ec656418e122.png
bottom of page